Nama wisata taman langit gunung banyak tentunya sudah tidak asing lagi di telinga para pecinta traveller. Ya… tempat wisata ini berlokasi di jalan Songgokerto, Kec. Batu yang masih berada di kawasan puncak Paralayang. Tempat wisata taman langit ini berdekatan dengan Goa Pinus dan Taman Kelinci Paralayang. Dan tempat wisata ini masih tergolong baru.
Taman langit ini benar-benar akan membuat kamu menikmati liburan bak di negeri khayalan. Gimana udah bisa bayangin??? Disini kamu bisa mengambil banyak sekali foto dengan spot-spot yang cantik dan tentunya instagramable. Spot-spot foto yang ditawarkann diataranya yaitu patung-patung orang yang terbuat dari akar, patung hewan-hewan, kasur berselimut rumput dan masih banyak lagi.
Nggak cuma spot foto aja lho yang ditawakan di Taman Langit ini. Disini kamu juga dimanjakan dengan pemandangan yang sangat luar biasa indahnya. Kamu juga bisa melihat keindahan kota Batu dari lokasi wisata ini. Nah, meskipun termasuk tempat wisata bru, fasilitas yang ditawakan juga cukup lengkap lho guus, diantaranya ada warung makan, kamar mandi, toilet, mushola dan gazebo yang siap digunakan untuk istirahat. Dan perlu kamu ketahui tiket masuk ke Taman Langit cukup terjangkau lho guys, Cuma Rp. 10.000 per orang. Gimana? Murahkan? Tertarik untuk berlibur kesini? Ya udah yuk ajak orang tercinta kamu kesini.